2 Raja-raja 4

Jatuh Bangun Seorang Pelayan Tuhan

29 Maret 2017
Bacaan Alkitab hari ini : 2 Raja-raja 4

Pertanyaan "Apakah yang dapat kuperbuat bagimu?" diajukan Elisa kepada seorang janda (4:2) serta kepada perempuan Sunem (4:13). Pertanyaan kedua tidak dijawab sehingga Elisa bertanya kepada Gehazi, bujangnya, sebelum akhirnya tahu apa yang benar-benar dibutuhkan perempuan itu. Perhatikan bahwa Elisa, sang penerus nabi besar Elia, tidak "serba tahu". Bahkan, ketika perempuan Sunem itu selanjutnya datang sambil menangis pedih di kaki Elisa, Elisa dengan jujur berkata bahwa ia tidak tahu apa yang menyebabkan perempuan itu menangis karena Tuhan tidak memberitahukan sebabnya kepadanya. Perempuan itu menangis karena menyesalkan bahwa Elisa memberi anak yang kemudian mati. Proses ini dijalani seorang nabi penerus yang baru saja memulai pelayanannya. Rasa tidak tahu, kegagalan, disalahkan, adalah bagian yang biasa dialami pada awal masa pelayanan seseorang.

Dalam pelayanan berikutnya, Elisa nampak lebih tau apa yang dibutuhkan sebelum orang memintanya. Kisah mengenai Elisa dua kali memberi makan banyak orang pada masa kelaparan adalah inisiatif Elisa. Pelayanan ini disertai kuasa mujizat, yaitu mengatasi maut dalam kuali dan mujizat dua puluh roti bisa mengenyangkan seratus orang.

Tidak ada orang yang langsung sempurna saat memulai segala sesuatu. Banyak hal harus melalui proses. Jatuh bangun merupakan bagian dari proses yang mendewasakan kita agar kita sadar bahwa kita memerlukan Tuhan. Apakah saat ini kita mengalami kejatuhan, melakukan kesalahan, mendapat teguran, pelaksanaan rencana kacau, dan sebagainya? Pandanglah semua hal itu sebagai proses dari Tuhan untuk mendewasakan kita. Oleh karena itu, bersabarlah! [PHJ]






"Dalam pelayanan itu aku banyak mencucurkan air mata ...
Tetapi aku tidak menghiraukan nyawaku sedikitpun, asal saja aku
dapat mencapai garis akhir dan menyelesaikan pelayanan yang
ditugaskan oleh Tuhan Yesus kepadaku ..."
Kisah Para Rasul 20:19b, 24a

Pokok Doa
1. Proses pengusulan Calon Sementara Penatua di masing-masing Jemaat GKY.
2. Proses Pergantian Gembala di GKY Jemaat Teluk Gong, GKY Jemaat Sunter.
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16
www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design